IHSG Melonjak, Cermati Saham yang Banyak Dijual Asing Selama Sepekan

Ussindonesia.co.id   JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menunjukkan performa positif dengan bertahan di zona hijau sepanjang sepekan terakhir. 

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI, IHSG tercatat naik 2,83% ke level 8.394,59.

Pada perdagangan Jumat (7/11/2025), IHSG ditutup menguat tipis 0,69%. 

Aksi Net Buy Asing Kian Deras, Cermati Saham yang Banyak Diborong Sepekan Terakhir

Aktivitas pasar juga terpantau ramai, dengan volume transaksi mencapai 26,36 miliar saham dan nilai perdagangan sebesar Rp 15,67 triliun.

Investor asing menjadi motor penggerak utama penguatan indeks. 

Di akhir pekan, aksi beli bersih (net buy) asing mencapai Rp 918,3 miliar di seluruh pasar. Secara kumulatif, net buy asing sepanjang pekan menembus Rp 3,67 triliun.

Namun di tengah kenaikan IHSG dan derasnya aliran masuk dana asing, saham-saham ini juga tercatat banyak dilepas investor asing.

 IHSG Menguat ke Level 8.318, Cermati Saham Net Sell Terbesar Asing Kemarin (5/11)

Berikut 10 saham net sell terbesar asing sepekan terakhir

1. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 502,04 miliar

2. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) Rp 310,92 miliar

3. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 212,87 miliar

4. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) Rp 159,29 miliar 

5. PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) Rp 156,53 miliar

6. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) Rp 126,75 miliar

7. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) Rp 113,24 miliar

8. PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) Rp 92,43 miliar

9. PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) Rp 71,77 miliar

10. PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) Rp 52,4 miliar

  ANTM Chart by TradingView